RUTAN BALIKPAPAN HADIRI OPINI ANALISIS ISU KEBIJAKAN TENTANG PEKERJA ANAK DI SEKTOR PARAWISATA

WhatsApp_Image_2023-02-21_at_14.07.411.jpeg

Screenshot_757.pngScreenshot_762.pngScreenshot_756.png

BALIKPAPAN - Sosialisasi Isu Kebijakan tentang Pekerja Anak di Sektor Pariwisata, Rutan Balikpapan ikuti Obrolon Peneliti (OPini), Selasa, (21/02/2023) Kegiatan ini diikuti Oleh Kepala Rutan Balikpapan (Agus Salim), Kasubsi Pengelolan (Suyatmirah), Kasubsi Pelayanan Tahanan (Dahlan Hidayat).

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Daerah Istimewa Yogyakarta yang bekerja sama dengan Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan Ham (Balitbangkumham) Republik Indonesia melalui Virtual Meeting serta turut diikuti oleh berbagai Kementerian/ Lembaga yang berkaitan terkait perlindungan anak khususnya yang berkecimpung dalam bidang pariwisata di Indonesia.

Membuka kegiatan tersebut, Iwan Kurniawan selaku Pelaksana Tugas Balitbangkumham menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan guna menyamakan persepsi antara Pemerintah Pusat dan Daerah serta Swasta guna membahas dan memecahkan segala persoalan hukum yang terjadi di masyarakat, khususnya pada kelompok usia anak dibawah 18 tahun.

“Kegiatan ini diinisiasi untuk menyamakan persepsi antar Pemerintah Pusat dan Daerah serta Swasta untuk membahas isu-isu persoalan hukum di masyarakat, dan saat ini kami mengusung pembahasan terkait anak dalam sektor pariwisata,” jelas sosok yang juga pernah memimpin Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah tersebut.

Tidak hanya itu, dirinya berharap agar melalui forum tersebut dapat menghasilkan rekomendasi terkait berbagai hal yang nantinya akan dilakukan pembenahan untuk menghasil perlindungan hukum terhadap anak yang lebih baik.

Rutan Kelas IIB Balikpapan

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN KELAS IIB BALIKPAPAN
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jalan Jend, Sudirman No.533, Kelurahan Gunung Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Telepon : (0542) 764407 Faximili : 0542-764653

 

Email Kehumasan
humasrutanbalikpapan@gmail.com

Email Aduan
Pengaduan.rutanbalikpapan@kemenkumham.go.id

Hari ini219
Kemarin417
Minggu ini1569
Bulan ini4104
Total 111695

19-05-2024