Rutan Balikpapan Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia

932a2f2e-7187-4540-b88f-523b659aaabc.jpg

 

HUMAS, BALIKPAPAN – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan pengamanan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M, Rutan Balikpapan berpartisipasi dalam Apel Kesiapan Pengamanan yang diselenggarakan oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia secara virtual. Kegiatan ini diikuti langsung dari Ruang Humas Rutan Balikpapan pada Senin (01/04), pukul 09.00 WITA.
 
Kepala Rutan Balikpapan, yang diwakili oleh Kasubsi Pengelolaan (Bapak Dwi Cahyono) bersama dengan Komandan Jaga (Bapak Luqman dan Bapak Faza Fauzan Lubis), menghadiri apel virtual ini sebagai bentuk komitmen institusi dalam memastikan keamanan dan kenyamanan selama periode Hari Raya Idul Fitri.
 
Apel kesiapan pengamanan ini dipimpin oleh Plh. Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI, Bapak Reynhard Silitonga. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa Cuti bersama dan libur Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H / 2024 M dilaksanakan mulai tanggal 08 s.d. 15 April 2024 dan masuk kerja kembali pada tanggal 16 April 2024 sesuai pedoman yang telah ditetapkan; Guna tertib administrasi kantor, agar dapat diselesaikan sebelum datangnya libur / cuti bersama, sehingga berkas tidak tertunggak/terbengkalai (berkas yang memang harus diselesaikan) paling lambat selesai hari Jumat, 05 April 2024 pukul 10.00 waktu setempat dan sudah harus clean and clear;
 
Berikutnya beliau menyampaikan tentang Hari terakhir kerja sebelum pelaksanaan Cuti bersama dan Libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M yakni hari Jumat, 05 April 2024 agar dipastikan kembali keamanan lingkungan kerja dengan melaksanakan pemeriksaan/ sterilisasi ruangan (listrik, air, komputer, lampu, dan sebagainya). Terhadap ruangan yang telah dilakukan pemeriksaan agar diberi tanda/segel “bahwa ruangan ini telah selesai diperiksa keamanannya; UPT yang melaksanakan pelayanan publik agar tetap melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat sesuai ketentuan yang telah ditetapkan Unit Utama terkait; Bagi seluruh Pegawai dan Outsourcing yang melaksanakan mudik agar selalu memperhatikan menjaga keselamatan diri dan keluarga selama perjalanan mudik dan kembali ke tempat kerja, Memastikan kesehatan diri dan keluarga selama menjalani Cuti bersama dan Libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M;
 
Lanjut dalam amanatnya, beliau menyampaikan tentang himbauan Tidak euphoria secara berlebihan selama melaksanakan Cuti bersama dan Libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M; Masing-masing Kepala Satuan Kerja agar siapkan langkah-langkah antisipasi keamanan di lingkungan kantor, antara lain adalah Menyusun jadwal piket Petugas Pengamanan yang bertugas selama Cuti bersama dan Libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M; melakukan cek kesiapan Petugas, cara bertindak, dan peralatan pengamanan termasuk siap dalam mengamankan dokumen penting/ berkas/ deteni/ warga binaan dan sebagainya;
 
Beliau menambahkan untuk Memastikan dan Menjelaskan SOP pengamanan yang berlaku kepada Petugas pengamanan, memastikan mempunyai daftar telepon penting/ darurat (Kepolisian, Damkar, Basarnas, dan lain-lain); Menerapkan One Gate System pada masing-masing satuan kerja untuk memudahkan kontrol lalu lintas orang, barang, dan kendaraan, Melakukan kontrol keliling (trolling) di seluruh area lingkungan kantor; intens koordinasi dengan TNI/ Polri serta instansi terkait dalam rangka mencegah terjadinya gangguan Kamtib, Jika terjadi gangguan keamanan, lakukan koordinasi dengan pihak berwajib dan tidak melakukan langkah-langkah di luar SOP;
 
Dalam penutupnya beliau menyampaikan yaitu Ukuran keberhasilan pengamanan, ditandai tidak adanya kejadian menonjol yang menjadi perhatian publik/ trending topik/ viral sehingga dapat menurunkan citra baik Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia; Apabila terjadi hal menonjol segara cegah dini sehingga tidak meluas dan segera laporkan kepada Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia dengan tembusan Sekretaris Jenderal, Inspektur Jenderal dan Pimpinan Tinggi Madya terkait pada kesempatan pertama.
 
“Diharapkan hal – hal yang telah disampaikan agar dapat dipedomani dan dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab. Akhir kata Saya Ucapkan terimakasih kepada seluruh Pegawai dan Petugas Satuan Pengamanan yang telah hadir dalam Apel Siaga Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H / 2024 M, Semoga kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan Lindungan dari Tuhan yang Maha Kuasa, Selamat Hari Raya Idul Fitri Mohon Maaf Lahir dan Batin.” Tutup beliau
 
eb48a4e6-ecdf-44bc-ae13-37de4d3effb4.jpg
 
609d3099-b852-4be9-826d-f7811c5dc297.jpg
 
214e1319-c155-4aad-8391-fa567254cafe.jpg

Rutan Kelas IIB Balikpapan

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN KELAS IIB BALIKPAPAN
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jalan Jend, Sudirman No.533, Kelurahan Gunung Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Telepon : (0542) 764407 Faximili : 0542-764653

 

Email Kehumasan
humasrutanbalikpapan@gmail.com

Email Aduan
Pengaduan.rutanbalikpapan@kemenkumham.go.id

Hari ini256
Kemarin417
Minggu ini1606
Bulan ini4141
Total 111732

19-05-2024